Ada beberapa hal yang perlu diketahui untuk memulai bisnis google adsense , namun, tak sedikit para blogger yang sering mengabaikan tentang cara-cara untuk bermain adsense dengan aman dan tanpa rasa kecewa, kebanyakan dari mereka hanya tertuju pada satu faktor yang selalu ada di dalam otak mereka, yaitu "Dolar" tapi sebelum kita bisa menghasilkan dolar, kita harus tau dulu trick dan langkah-labgkah untuk memainkan bisnis ini, nah di bawah ini saya akan coba membeberkan trick dasar yang harus kita ketahui sebelum mendaftar Google AdSense beberapa diantaranya adalah :
- 1. Ketahui lebih lanjut atau perdalam pengetahuan tentang google adsense
Banyak diantara para blogger pemula seperti saya ini yang merasa tidak sabar dan ingin cepat mendapatkan sebuah akun Google Adsense agar bisa secepatnya mendapat Dolar, Namun itu adalah hal yang keliru, Sebaiknya, sebelum kita memulai bisnis, apapun bisnisnya maka kita harus mempelajari terlebih dahulu bisnis tersebut. Siapkan waktu dan jangan buru-buru ketika mencari informasi tentang google adsense. Coba juga cari orang-orang yang memang sudah berpengalaman di dunia google adsense dan tanyakan mereka beberapa pertanyaan seputar google adsense, Jangan sampai kita menyerah karena permohonan yang kita tunjukan untuk Google AdSense selalu di tolak, sebenarnya kalau kita bisa berfikiran positive, penolakan yang di di lakukan oleh google AdSense adalah sebuah kunci dari semua kekurangan pada blog kita, dengan adanya penolakan dari google, maka kita akan memperbaiki kekurangan yang disampaikan oleh google, dengan itu, situs atau blog yang kita miliki bisa menjadi lebih baik lagi.
- 2. Mempelajari tentang domain dan hosting
Selanjutnya jika kita sudah mempelajari pembahasan tentang google adsense, maka yang harus kita lakukan adalah mempelajari tentang domain dan hosting. Cari tau tentang apa itu domain, apa itu hosting, bagaimana cara membelinya dan bagaimana cara memanagenya. Itu adalah sebuah hal yang sering di tinggalkan oleh para blogger, karena merasa hal itu tidak penting, karena dengan menggunakan blogspot atau menggunakan domain gratis lain yang telah di sediakan google pun bisa untuk menjalankan bisnis ini,. Tapi perlu di ingat, memiliki sebuah domain sendiri bisa mencerminkan keeriusan kita untuk menjadi publisher google dan akan memberikan kesan keseriusan untuk menjadi seorang publisher. Maka untuk mempelajari domain dan hosting itu penting untuk Memulai Bisnis AdSense
- 3. Membuat sebuah blog atau web
Yang harus dilakukan kita selanjutnya adalah, membuat blog atau web. Seperti yang saya sampaikan pada poin ebelimnya, cobalah untuk membuat sebuah blog atau web dengan menggunakan domain atau hositing sendiri. Blog atau web tersebut akan digunakan untuk menulis artikel. Lalu sesuaikan template pada blog kita dengan template yang responsive atau bisa menyesuaikan tampilan pada semua jenis perangkat. banyak para blogger yang sudah bisa membuat template sendiri untuk menjalankan bisnisnya ini, dan banyak juga para blogger yang baik hati mau menyebarkan templatenya secara gratis dan cuma-cuma untuk digunakan para blogger lain yang membutuhkan,
- 4. Cari informasi tentang SEO
Setelah kita sedikit tau dan sedikit mahir nge-blog, maka selanjutnya adalah mempelajari tentang SEO. SEO adalah salah satu hal yang sangat penting yang harus kita ketahui ketika akan menjalankan bisnis google adsense, yaitu untuk meningkatkan trafik atau kunjungan pada blog. Dalam SEO ada beberapa hal penting yaitu SEO onpage dan SEO offpage. Silahkan pelajari tentang hal tersebut, cari informasi tersebut di pencarian google. Pelajarilah dan pahami dengan sebaik-baiknya, karena dengan mempelajari SEO dan menerapkannya pada blog kita, maka, blog yang kita miliki akan menjadi lebih berkualitas dan tentunya dengan mudah di temukan dalam mesin pencari, dengan begitu, kita akan dengan mudah mendapatkan pengunjung yang telah menemukan blog kita dalam mesin pencari, karena blog kita telah nangkring di posisi minimal 10 besar
- 5. Pelajari tentang akun atau iklan Google AdSense
Berikutnya adalah mempelajari tentang Google AdSense, baik cara mendapatkan akun google adsense, cara memasang iklan google adsense dan lain-lainnya, agar kita tidak merasa kecewa dengan email yang di kirimkan kepada kita jika misal isi emailnya adalah penolakan, mungkin memang, penolakan yang dlakukan google sangat sulit dimengerti kalau kita tidak bisa memahami setiap arti dari kata-kata dalam email, namun untuk yang benar-benar tidak bisa memahami arti dari setiap kata pada email, kita bisa mencari di google pencarian karena sangat banyak blog yang telah menerbitkan artike tentang mengatasi penolakan google adsense
- 6. Cara pemula memulai bisnis Google AdSense
Masih sangat banyak langkah-langkah lainnya yang harus dilakukan oleh kita, tapi untuk mempunyai sebuah blog atau situs yang berbobot atau bernilai, kita bisa melakukan beberapa langkah-langkah di atas terlebih dahulu. jangan terlalu buru-buru untuk mendapatkan sebuah akun AdSense, agar kita tidak kecewa dengan jawaban simbah google.
Jika nantinya kita sudah mau serius untuk menjalankan bisnis Google AdSense, silahkan cari mentor atau orang yang telah berpengalaman dalam bidang ini untuk membimbing kita nantinya. Semoga artikel ini bermanfaat.
Jangan lupa tinggalkan jejak di komentar ya.